KuliAsmara.blogspot.com - Semakin hari kondisi di negeri ini mulai berubah dengan sangat pesat, semua karena perkembangan zaman dan kecanggihan dari suatu hal yang kita sebut 'teknologi'. Semakin hari kita menemukan beragam hal - hal dan fenomena yang baru, diantara beberapa fenomena tersebut mungkin kita pernah mendengar 'anak alay'. Ada yang mengatakan bahwa anak alay itu singkatan dari 'anak layangan', apakah itu ? anak - anak yang suka bermain layangan atau anak yang suka kelayapan ? fenomena tersebut buktinya semakin menjadi dan menjadi tren anak muda masa kini. Lantas, apakah yang dimaksud anak alay itu ? Disini penulis mendefinisikan bahwa anak alay adalah seseorang yang menjadi korban mode yang mengekspresikan diri secara berlebihan, untuk lebih jelasnya kita akan membahasa tentang Fenomena Anak Alay.
Mungkin kita terkadang sering kesal dengan sikap anak - anak alay tesebut, namun kita juga tidak harus sepenuhnya menyalahkan mereka karena sebenarnya mereka hanya ingin menunjukan ekspresi diri mereka namun cara yang mereka lakukan itu terlalu berlebihan. So, mereka hanya butuh bimbingan untuk menjadi lebih baik dan lebih memanfaatkan teknologi dengan baik. Nah, buat sobat sekalian mungkin sedikit penasaran tentang hal - hal mengenai anak alay, dibawah ini sobat bisa lihat sendiri.
Fenomena Anak Alay
1. Kaca Mata Bolong
Ada - ada aja ya mereka ini, sebenarnya fungsi dari kacamata ini adalah kesehatan karena definisi kacamata itu sendiri merupakan lensa khusus untuk mempertajam penglihatan. Namun, kacamata juga bisa untuk keperluan lain seperti hiburan seperti kacamata 3D untuk menonton film. Lantas apa fungsi kacamata bolong ? mungkin buat style semata yang mereka anggap itu bagus.
2. Celana Baping
Ini lagi yang sering bikin kita gondok, kita mungkin sering melihat gaya pakain anak zaman sekarang. Kita sering lihat mereka memakai celana di bawah pinggang, mereka sendiri bilang itu gaul dan keren banget. Namun, kita sendiri sangat muak melihatnya. Terkadang ada anak cowok yang memakai celana mereka di bawah pinggang sampai terlihat separuh bagian boxer atau celana dalam mereka.
3. Tulisan Sms Gaul
Satu lagi nih yang anak alay bilang keren, entah siapa penggagasnya karena sebenarnya penulis sendiri dulu pernah terbawa arus yang sesat ini. Oh tuhan, percuma ada mata pelajaran Bahasa Indonesia di Sekolah karena mereka nyatanya tidak mempraktekan cara menulis bahasa yang baik dan benar. Fenomena ini mungkin terjadi beberapa tahun kebelakang pada saat awal - awal maraknya handphone di pasaran dan ada sebuah program 'paket sms gratis' dari salah satu operator seluler.Tulisan di sms yang mereka sebut gaul ini mungkin agak susah di pahami karena bahasa yang di persingkat dengan kombinasi huruf besar dan kecil, membuat kita yang membacanya seperti sesak nafas.
4. Cara Berbicara
Cara berbicara anak alay itu beda, mereka berbicara seolah - olah nafas mereka berat dengan nada yang di buat - buat gitu, mungkin kita bisa lihat bagai mana Wendy Cagur menirukan mereka, selain itu ada mungkin beberapa kata yang mereka selewengakan seperti ( ciyus : Serius , Miapah : Demi Apa, Maacih : Terima Kasih ) dan mungkin banyak lagi yang lainnya.
Nah itulah tadi beberpa fenomena tentang anak alay yang dapat penulis sampaikan kepada sobat sekalian, mungkin kita kesal sama mereka namun satu hal yang harus kita sadari bahwa mereka hanya korban perkembangan zaman dan teknologi. Mungkin pembahasan kali ini tenta Fenomena Anak Alay dicukupkan sekian, terima kasih buat sobat semua pembaca setia KuliAsmara.blogspot.com
0 komentar:
Posting Komentar